• dcc.dp@undipa.ac.id
  • Alamat: Jl. Perintis Kemerdekaan III, BTN Hamzy Blok Q No.3, Makassar, Indonesia

Solusi Error pnpm dev di PowerShell dengan Set ExecutionPolicy RemoteSigned

Rahmanhia Ramadhani 5 Comments September 04, 2025

Solusi Error pnpm dev di PowerShell dengan Set ExecutionPolicy RemoteSigned

Ketika menjalankan perintah pnpm run dev di PowerShell, sering muncul error:

Error ini muncul karena PowerShell melarang eksekusi script secara default (mode Restricted). Akibatnya, file pnpm.ps1 tidak bisa dijalankan.

 Solusi
Agar pnpm dev bisa berjalan, kita perlu mengubah Execution Policy PowerShell supaya script lokal diizinkan. Jalankan perintah berikut:



Setelah perintah ini berhasil, coba jalankan kembali:


1. Fungsi perintahnya secara detail
     a)  Set-ExecutionPolicy
         Cmdlet ini digunakan untuk mengubah aturan eksekusi script di PowerShell.            
     b)  -Scope CurrentUser
         Perubahan hanya berlaku untuk user yang sedang login, tidak memengaruhi pengguna lain di                                         komputer. Aman dipakai karena lingkupnya terbatas
    c)  ExecutionPolicy RemoteSigned
               Fungsinya untuk mengatur kebijakan baru
            ~Script lokal → bisa dijalankan bebas
            ~Script dari internet → hanya bisa dijalankan jika ada digital signature dari publisher terpercaya
              Ini pilihan aman sekaligus fleksibel bagi developer.

    d)  -
Force
         Menerapkan perubahan langsung tanpa muncul prompt konfirmasi Y/N.

Kenapa RemoteSigned Penting untuk Developer?
·       Tidak perlu repot menandatangani script buatan sendiri.
·       Tetap ada keamanan: script asing dari internet tetap butuh tanda tangan digital.
·       Tidak merusak kebijakan global sistem, karena hanya berlaku di akun pengguna aktif.
·       Aman dipakai untuk workflow development seperti Node.js, npm, pnpm, atau framework modern yang menggunakan script .ps1.

Error 
pnpm.ps1 cannot be loaded adalah hal umum saat pertama kali setup project di Windows. Dengan mengubah Execution Policy ke RemoteSigned, kita bisa tetap aman sekaligus fleksibel dalam menjalankan script.
Setelah itu, workflow development dengan pnpm run dev akan berjalan tanpa hambatan. 
  • Share: